Friday, December 13, 2019

author photo

Acara seminar merupakan hal yang sangat positif untuk menambah ilmu dan pengetahuan bagi para pesertanya. Tema seminar sangat bermacam-macam, misalnya saja kesehatan, keagamaan, pendidikan dan bisnis. Tujuan dari seminar adalah untuk mempromosikan suatu bisnis atau program tertentu. Bila menginginkan acara seminar lebih berkesan, maka dapat memberikan snack, materi dan souvenir.

Kisaran harga tas seminar
Kisaran harga tas seminar

Salah satu satu jenis souvenir yang dapat diberikan adalah tas. Anda dapat memesan tas seminar di konveksi dengan harga grosir. Harga yang ditawarkan biasanya lebih terjangkau apabila pembelian dalam jumlah yang banyak.

Daftar Harga Sesuai Jenis Tas Seminar

Tas seminar memiliki model dan jenis yang bervariasi. Biasanya tas seminar berupa ransel, tas laptop, tas jinjing atau tas batik. Tas ini banyak dipesan untuk acara seminar seperti diklat, pelatihan, workshop dan masih banyak lagi.

Bila acara seminar hanya short time, maka dapat menggunakan jenis yang terbuat dari bahan yang ringan. Sebab, seminar short time tidak membutuhkan banyak materi sehingga barang bawaan tidak terlalu berat. Sementara untuk seminar long time, sebaiknya menggunakan model tas backpack atau ransel.

Tas seminar biasa ditawarkan konveksi dengan harga menyesuaikan jenis tas. Tas yang sering dipakai untuk seminar biasanya adalah sebagai berikut:

Tas Ransel

Ransel merupakan salah satu bentuk tas seminar yang cukup elegan dan mewah. Biasanya tas jenis ini dipakai untuk acara seminar penting. Modelnya dibuat agar dapat memuat beberapa buku materi seminar sekaligus tempat laptop atau notebook.

Pada bagian depan tas biasanya disertai dengan sablon atau bordir nama perusahaan, kegiatan dan tanggal acara. Karena memiliki bahan yang kuat dan kualitas baik dibandingkan dengan bentuk tas seminar yang lain, maka harganya pun lebih mahal.

Kisaran Harga: Rp 85.000 - Rp 250.000

Tas Jinjing

Tas jinjing mempunyai ukuran yang lumayan kecil. Bahan yang digunakan pun tidak terlalu khusus, sehingga harga yang ditawarkan relatif lebih murah. Meskipun demikian, tas ini sangat layak digunakan sebagai souvenir seminar. Banyak perusahaan telah menggunakan jenis tas ini untuk souvenir seminar.

Kisaran Harga: Rp 25.000 - Rp 35.000

Tas Laptop

Tas laptop menjadi salah satu tas favorit bagi perusahaan untuk diberikan kepada para peserta seminar. Meskipun mempunyai ukuran yang lebih kecil apabila dibandingkan dengan tas ransel, namun tas ini akan terlihat sangat elegan. Ada banyak sekali jenis bahan yang dapat digunakan sebagai tas laptop. Untuk harga hampir sama dengan tas ransel pada umumnya.

Tas laptop khusus dibuat sebagai tempat laptop saja. Untuk itu, bahan yang digunakan harus lembut agar laptop tidak mudah rusak. Selain itu, bahan harus berkualitas serta jahitan harus rapi dan kuat.

Kisaran Harga: Rp 50.000 - Rp 100.000

Konveksi Tas Seminar Harga Grosir

Tas seminar dengan tawaran harga grosir yang terjangkau kini sedang menjadi trend. Salah satu strategi ini cukup ampuh dijalankan beberapa perusahaan untuk para peserta seminar. Biasanya souvenir hanya diberikan kepada para pekerja saja sebagai tanda terima kasih. Namun, kini tas seminar banyak diberikan dalam rangka menarik perhatian bagi para peserta seminar.

Tidak dipungkiri bahwa tas mempunyai daya tarik tersendiri bagi masyarakat. Sehingga, banyak perusahaan yang melakukan pendekatan dengan memberikan tas sebagai souvenir.

Para pelaku usaha dalam bidang konveksi pun berlomba-lomba untuk menawarkan berbagai produk terbarunya. Tas seminar kini banyak dijual dengan harga yang terjangkau sesuai jenis bahan yang dipakai. Salah satunya adalah dengan memberikan harga grosir yang sangat terjangkau. Tentu saja ini sangat menguntungkan bagi para pemesan dan juga sebagai ajang promosi bagi para pemilik konveksi.

Next article Next Post
Previous article Previous Post